Membahas Tips dan Trik Teknologi
Tips  

2 Jenis dan Harga Batu Marmer Asli 

Ada berbagai merk yang menjual harga batu marmer asli dengan beragam harganya di pasaran. Anda pun bisa  menyesuaikan kebutuhan penggunaan berdasarkan kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Tentu masing-masing jenis memiliki nilai plus dan minusnya sendiri sebagai pertimbangan. 

Daftar Isi

Harga Batu Marmer Asli

Ada beberapa merk marmer yang mengolah marmer asli sebagai andalan dan banyak diburu oleh orang-orang di Indonesia bahkan di dunia. Seperti Crema, misalnya Crema Iks Rp 653 ribu per slab, Crema Iks Rp 619 ribu per 60×60, Crema Mangilu Rp 1 juta per slab dan Rp 900 ribu per 60×60. 

Beberapa merk marmer juga menjualnya dengan berbagai kelompok dari masing-masing motif dan corak dari batuan itu sendiri. Diantaranya seperti Dark Emperador Rp 1,3 juta per slab, White Carrara Rp 1,5 juta per slab, White Pearl Rp 2,2 juta per slab, Crystal Blue Rp 2,3 juta per slab dan lainnya. 

Anda bisa memilih marmer ini sesuai dengan warna dominan yang dimiliki selain mempertimbangkan coraknya. Misalnya yakni Travertine Yellow Rp 980 ribu per slab, Grey Wood Rp 825 ribu per slab, Galicia Cream Rp 590 per slab, Astana Silver Rp 2,5 juta per slab dan masih banyak lagi lainnya. 

Jenis-Jenis Batu Marmer Asli di Dunia

Setelah mengetahui berbagai jenis harga marmer yang ada di pasaran, kini Anda perlu mengenali apa saja jenis-jenisnya. Pasalnya akan mempengaruhi setiap corak dan motifnya pada permukaannya. Hal ini juga menjadi salah satu alasan mengapa Jasa Poles Marmer juga menyediakan beragam pola. 

1. Travertine

Jenis batu ini memiliki ciri khas yakni adanya guratan cantik dan lubang alami pada permukaannya. Dalam proses pembuatannya, setiap lubang tersebut akan diisi oleh larutan resin dan pigmen warna yang sudah disesuaikan dengan warna dominannya. 

Setelah itu, akan diberikan proses finishing untuk mendapat permukaan sungguh mengkilap guna meningkatkan harga jualnya. Hingga saat ini, travertine masih banyak diaplikasikan pada area eksterior seperti paving teras hingga lantai. 

2. Ruin Marble dan Statuary Marble

Batu marmer ini memiliki tekstur yang lebih halus dan secara visual akan memberikan kandungan kristal abstrak. Hal ini membuatnya memiliki motif unik sebagai ciri khasnya hingga sering digunakan sebagai elemen dekoratif. 

Selanjutnya dengan corak serupa yakni Statuary Marble merupakan batu marmer halus berwarna putih tanpa adanya pola yang mencolok. Motif seperti ini lebih cocok diaplikasikan pada ruangan berkonsep minimalis dan elegan. 

Itulah tadi beberapa daftar harga batu marmer asli yang dapat Anda jadikan sebagai pertimbangan. Ada banyak sekali jenis-jenisnya perlu diketahui sehingga perlu diperhatikan untuk menyesuaikan dengan selera dan kebutuhan pemasangan.